Ketua TP PKK Berikan Vitamin A Untuk Anak Balita di Kecamatan Kualuh Leidong

Labura ( sumut24.net ) - Ketua TP PKK Ny dr Rama Dhona Hendriyanto Sitorus MKed(Ped),SpA dan Ketua I Bidang Pembinaan Karakter Keluarga TP PKK Ny dr Hj Zuhriani Samsul Tanjung memberikan Vitamin A untuk Balita di Kelurahan Kualuh Leidong, Senin (8/8).
Ketua Tp Pkk Rama Dhona bersama anggota Pkk memberikan tetes vitamin kepada belasan anak-anak dan mengajak kepada para orang tua untuk selalu rutin membawa anak-anak nya keposyandu terdekat agar tumbuh kembang dan kesehatan anak lebih terjamin.
 "Jangan merasa bosan demi kesehatan dan tumbuh kembang buah hati kita, berikan yang terbaik untuk mereka salah satunya dengan rutin membawa mereka ke posyandu.
Balita harus mendapat vitamin A karena baik untuk kesehatan mata, bisa mengurangi risiko kelainan atau penyakit pada mata, serta mencegah kerusakan mata dan kebutaan.
Vitamin A berguna untuk meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit dan infeksi seperti campak, diare, dan infeksi saluran pencernaan akut, serta bermanfaat untuk membantu proses pertumbuhan.
“Vitamin A banyak ditemukan pada wortel, pepaya, susu, dan lainnya. Namun dapat juga diperoleh pada kapsul vitamin A yang tersedia di posyandu atau puskesmas.
Penulis: Adi
Editor: Feby
Photographer: Adi

Baca Juga